5 Makanan Ini Ternyata Lebih Baik Dikonsumsi Mentah

resep-brokoli-yang-enak-doktersehat

Demi membuat rasa makanan menjadi lebih nikmat, kita memasaknya dengan berbagai macam cara seperti digoreng, dikukus, direbus, diberi tambahan santan. Proses pengolahan makanan terkadang bisa menurunkan nilai gizi dari berbagai makanan tersebut. Ternyata ada beberapa jenis makanan yang baik dikonsumsi mentah.

Jenis makanan yang lebih baik dikonsumsi mentah

Selain makanan dari bahan hewani. Kita juga mengenal bahan makanan dari bahan nabati. Makanan-makanan ini ternyata ada yang bisa dikonsumsi saat masih dalam kondisi mentah. Bahkan, pakar kesehatan menyebut cukup banyak makanan yang jauh lebih baik jika dikonsumsi saat masih mentah jika dibandingkan dengan saat sudah dimasak.

Berikut adalah makanan-makanan yang sebaiknya dikonsumsi dalam kondisi mentah tersebut.

  1. Brokoli

Salah satu sayuran yang paling digemari oleh banyak orang ini ternyata jauh lebih direkomendasikan untuk dikonsumsi saat kondisinya mentah.

Hal ini disebabkan oleh adanya kandungan vitamin C dan kalsium yang sangat tinggi di dalamnya. Selain itu, di dalam brokoli juga terdapat kandungan sulforaphane yang mampu membantu kita menyeimbangkan tekanan darah.

Jika kita memasak brokoli seperti dengan cara merebusnya, maka kandungan sulforaphane ini bisa menurun hingga 70 persen. Hal ini tentu akan membuat manfaatnya menurun drastis, bukan? Selain itu, jika kita menggorengnya dengan tambahan tepung, maka brokoli justru akan berubah menjadi makanan yang kurang sehat karena tinggi kandungan lemak trans.

  1. Tauge

Sayuran berukuran kecil ini mudah ditemukan di makanan khas Indonesia layaknya pecel, soto, dan rawon. Biasanya, kita merebus tauge terlebih dahulu sebelum memakannya. Masalahnya adalah merebusnya bisa membuat kandungan nutrisinya menurun drastis. Pakar kesehatan pun lebih menyarankan kita untuk mengonsumsinya saat masih dalam kondisi mentah.

Jika kita makan tauge mentah, maka kita bisa mendapatkan asupan berupa 23 kalori, 15 gr vitamin C, serta 2,9 gram protein yang sangat baik bagi kesehatan tubuh.

  1. Apel

Kebanyakan orang sudah terbiasa mengonsumsi apel secara langsung tanpa perlu mengolahnya terlebih dahulu.

Tak hanya rasanya yang manis dan menyegarkan, apel juga bisa menyediakan berbagai macam manfaat kesehatan jika rutin dikonsumsi. Hanya saja, banyak orang yang sengaja memasak apel agar bisa dijadikan selai atau isian untuk kue dan roti. Memang, hal ini bisa membuat rasa apel ini menjadi lebih nikmat, namun kadar vitamin di dalam apel yang sudah dimasak ini biasanya telah menurun dengan drastis.

  1. Paprika

Paprika sering dijadikan bahan tambahan masakan karena rasanya yang unik.

Menurut pakar kesehatan, memasaknya pada suhu yang tinggi seperti lebih dari 375 derajat Celcius justru bisa membuat kadar vitamin C di dalamnya benar-benar hilang. Padahal, vitamin C ini sangat baik bagi sistem kekebalan tubuh dan kesehatan kulit kita. Karena alasan inilah kita sebaiknya mulai membiasakan diri untuk makan paprika yang masih dalam kondisi mentah.

  1. Kacang almond dan kacang mete

Kebanyakan kacang-kacangan yang bisa kita temukan di pasaran telah diolah dengan cara digoreng atau dipanggang.

Menurut pakar kesehatan, beberapa jenis kacang-kacangan layaknya kacang almond dan kacang mete ternyata jauh lebih baik untuk dikonsumsi saat berada dalam kondisi mentah. Hal ini disebabkan oleh adanya kandungan vitamin yang bisa saja hilang jika kacang-kacangan ini dimasak.

Facebooktwitterredditpinterestlinkedintumblrmail